Sunday, September 27, 2009

11 bulan

Divya sudah sebelas bulan....pucca_love_17... Semakin banyak hal yang menakjubkan setiap harinya.

Divya sedang senang-senangnya 'rambatan', jalan tertatih-tatih sambil berpegangan tembok, boks bayinya atau apa pun yang bisa dia pegang untuk menyebrang tentu saja sambil berjalan loh.

Senang deh lihatnya. Biarpun kadang-kadang masih suka ribet atur kaki mana yang harus melangkah duluan atau melangkah terlalu besaaar dan juga kadang jatuh, tapi Divya gak putus asa. Dicoba terus, terus, terus, terus dan terus.

Seringkali berdiri lepas tangan dan sudah cukup lama loh. Kalau di 'tetah' (berjalan dipegangi oleh ibun atau ayah) sudah bisa naik dan turun tangga. Wow.. pucca_love_10
Kini, tangga di pasang barikade biar Divya gak ngegelundung. Iya lah soalnya Divya sedang senang banget belajar jalan.

Nah, itu kelebihannya, sekarang kekurangannya nih. Soal makan dan mengunyah.. minta ampuuuunnnn susahnya..... pucca_love_13
Semua saran yang di kasih di blog ini, resep makanan MPASI dan (rasanya sih) segala cara sudah dicoba, tapi tetep aja gak berhasil. Sekarang malah tambah lagi, Divya suka ngemut makanan!

Jadilah acara makan jadi acara yang kurang nyaman buat aku dan juga buat Divya. Padahal aku pernah baca, acara makan harusnya jadi acara yang menyenangkan.

Mulutnya itu loh terkunci rapat kalau lihat sendok yang akan masuk ke mulutnya. Bila berhasil memasukkan makanan ke mulutnya, Divya gak kunyah tapi dia emut lamaaaaa sekali dan dia muntahkan kembali.

Sediiiiiih rasanya.
Stres jadinya.
pucca_love_16


Selain itu, Divya gak banyak ngoceh. Diem dan anteng banget. Duh, aku khawatir deh, sampai-sampai aku coba test pendengarannya dengan memukulkan toples keras-keras. Ternyata Divya bereaksi tuh. Alhamdulillah. Tadinya aku pikir ada masalah dengan pendengarannya.

Lalu kenapa doong dia gak mau mengoceh? Yang Divya lakukan, menyembur ludah dan hanya 'mumbling' (apa ya bahasa indonesianya? bergumam kah?)

Hanya itu?
YA, hanya itu. Tentu saja kalau menangis dia teriak tapi selain itu tidak ada bahasa bayi yang keluar dari mulutnya. pucca_love_16

Divya juga belum mau ikutin gerakan yang dicontohkan. Aku suka mengajak Divya menyanyi lagu anak-anak tapi Divya cueeeeeek aja. Hanya kadang-kadang kalau lagi mau dia melihat aku menyanyi, setelah itu dia ngeloyor aja ninggalin aku yang sedang beraksi dengan lagu anak-anak melanjutkan belajar jalan.


Ayolah Divya... Ibun yakin kamu suka makan, suka mengoceh dan suka menirukan. Jangan patah semangat ya untuk terus mencoba...

Selamat Ulang Bulan, Cintaku

No comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails